MTsN 2 Kota Padang Gelar Acara Pelepasan dan Perpisahan Siswa Kelas IX dan Guru di Taman Wisata Puncak Lawang

 

MTsN 2 Kota Padang, Humas—Rabu, 1 Mei 2024, MTsN 2 Kota Padang mengadakan Darma Wisata dalam rangka acara pelepasan dan perpisahan siswa kelas IX, guru purnabhakti dan mutasi. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas IX dan GTK. Teristimewa kepada guru purnabhakti dan mutasi yang telah berkenan hadir memenuhi undangan. Adapun guru purnabhakti tersebut adalah Dasman Agus. Sementara, guru yang dimutasi adalah Fatmawati yang dilantik menjadi Kepala MIN 2 Kota Padang pada tanggal 4 Maret 2024 yang lalu oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Padang.

Pada pukul 07.00 WIB, sebanyak 10 unit bus membawa rombongan menuju lokasi, yaitu Puncak Lawang. Sesampainya di lokasi, acara pelepasan dan perpisahan segera dibuka. Acara dipandu oleh Jihan dan Miftahulya Agupi, siswa MTsN 2 Kota Padang.

Pada kesempatan itu, Kepala Madrasah, H. Ramli, memberikan sambutan. Dalam sambutannya, H. Ramli memberikan ucapan terima kasih kepada panitia atas kontribusinya untuk kesuksesan acara ini. Seterusnya, ucapan terima kasih kepada guru purnabhakti dan mutasi yang telah meluangkan waktu untuk hadir pada acara ini. Kemudian, pesan yang dapat menjadi bekal bagi siswa kelas IX dalam menghadapi lingkungan yang baru.

“Ananda kelas IX yang Bapak banggakan. Pesan Bapak pada Ananda semua, lanjutkan pendidikan setinggi mungkin. Amalkan ilmu yang telah dipelajari. Jaga diri baik-baik. Jaga nama baik almamater, serta tetap saling koordinasi meski sudah tak lagi bersama di madrasah. Hormati orang tua dan guru. Mohon maaf atas segala khilaf dan salah ya Nak ya! Ingat, ambil apapun yang baik, tinggalkan yang buruk. Doa dan ridho kami selalu menyertai Ananda semua, semoga sukses!” ucap H. Ramli sambil terisak.

Berikutnya sambutan dari salah seorang guru purnabhakti, dalam hal ini diwakili oleh Dasman Agus. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari perwakilan siswa kelas IX, sambutan dari perwakilan guru, hiburan berupa nyanyian, dan pembacaan doa.

Acara ditutup dengan penyerahan kenang-kenangan kepada guru purnabhakti dan kenang-kenangan dari siswa kelas IX kepada MTsN 2 Kota Padang. Usai acara di Puncak Lawang dilanjutkan wisata ke Kota Sanjai, Bukittinggi. Seluruh guru dan siswa kelas IX menikmati perjalanan dengan riang gembira. (DI/CA/NF)






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kakan Kemenag Kota Padang Hantar Tugas H. Ramli Sebagai Kepala MTsN 2 Kota Padang

Fatmawati, Guru MTsN 2 Kota Padang Dilantik Menjadi Kepala MIN 2 Padang

Lantik Pengurus MPK, Kepala MTsN 2 Kota Padang Harapkan MPK Menjadi Teladan Bagi Siswa