Pembelajaran P 5 Kurikulum Merdeka MTsN 2 Padang Melatih Peserta Didik Bersifat Kreatif, Inovatif dan Berjiwa Pancasila

MTsN 2 Padang, Humas—Pembelajaran P5 Kurikulum Merdeka bertujuan untuk memberikan pengalaman nyata dalam mewujudkan nilai-nilai luhur Pancasila melalui serangkaian aktivitas projek pembelajaran baik didalam maupun diluar kelas.

Hal itu terlihat dari proses pembelajaran P5 yang berlangsung didalam kelas 7 dan 8 yang menjalankan Kurikulum Merdeka saat ini.

Ada beberapa tema yang diterapkan, antara lain Kewirausahaan, Gaya hidup berkelanjutan, Bangunlah jiwa raganya, dan Kearifan lokal baik dikelas 7 maupun kelas 8.

Saat ini pembelajaran P 5 MTsN 2 Padang masih tahap awal pengenalan konsep dan penyusunan program dari projek yang akan dikembangkan. Guru membimbing peserta didik untuk membuat perencanaan apa kegiatan yang akan dilakukan, antara lain membagi kelompok, menentukan topik/ kegiatan,  membuat langkah langkah, dll.

Dalam P 5 peserta didik dituntut aktif dan kreatif menciptakan sesuatu bentuk karya atau produk sebagai hasil akhir (projek) dari pembelajaran tersebut.

Waka Kurikulum MTsN 2 kota Padang Hendrawati saat dimintai keterangan mengatakan bahwa  pembelajaran P5 diharapkan mampu membuat peserta didik terlatih berpikir kreatif dan inovatif serta memiliki jiwa Pancasila.

Peserta didik secara berkelompok akan terlibat saling bekerja sama  dan berkolaborasi untuk menyelesaikan tugas projeknya. Nilai-nilai luhur Pancasila seperti Beriman kepada Tuhan YME, Persatuan, Musyawarah, dll akan terwujud dalam kegiatan pelaksanaan projek P5 ini, tukasnya. (DI/ NF)




  

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kakan Kemenag Kota Padang Hantar Tugas H. Ramli Sebagai Kepala MTsN 2 Kota Padang

Fatmawati, Guru MTsN 2 Kota Padang Dilantik Menjadi Kepala MIN 2 Padang

Lantik Pengurus MPK, Kepala MTsN 2 Kota Padang Harapkan MPK Menjadi Teladan Bagi Siswa