Kamad Zulfadhli Alfa Berikan Pelatihan SKP Permen PAN-RB 2022 Kepada ASN MTsN 2 Padang

 

Padang, Humas—Bertempat diruang kelas Digital Classroom, Kepala MTsN 2 kota Padang  Zulfadhli Alfa memberikan pelatihan tentang pembuatan SKP sesuai dengan Permen PAN-RB terbaru kepada seluruh guru dan pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) MTsN 2 kota Padang , Selasa (24/1/2023).

Kegiatan ini diikuti oleh Kaur TU, guru dan  pegawai ASN yang berjumlah 46 orang. Semua ASN diwajibkan membawa peralatan sendiri berupa laptop dan diminta mengerjakan sendiri hingga selesai dalam bentuk print out.

Aplikasi sebagai alat bantu yang digunakan dalam pembuatan SKP ini adalah aplikasi yang sudah disesuaikan dengan Permen PAN-RB No 6 Tahun 2022 .

Kepala MTsN 2 kota Padang Zulfadhli Alfa mengungkapkan bahwa SKP merupakan suatu kewajiban bagi ASN untuk membuatnya karena sudah termaktub dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (Permen PAN RB) No. 6 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Kinerja Pegawai Aparatur Sipil Negara.

Lanjutnya, SKP dibuat diawal tahun anggaran yaitu pada bulan Januari minimal diminggu kedua dan penilaiannya terhitung dari tanggal 2 Januari sd 31 Desember. SKP berisi uraian tugas dan pekerjaan yang harus dilakukan selama 1 tahun serta evaluasi dari pejabat penilai. SKP ditanda tangani oleh ASN yang bersangkutan dan pimpinan satker serta disahkan oleh Kepala kantor Kementrian Agama (Kemenag) kota/ kabupaten setempat, terangnya.

Ia menambahkan SKP juga digunakan untuk penghitungan angka kredit kenaikan pangkat bagi ASN. SKP yang tiap tahun dibuat memuat nilai kinerja (Prestasi) ASN akan dibuat dalam bentuk Daftar Usulan Penetapan Angka Kredit (DUPAK) yang bermuara pada Penetapan Angka Kredit (PAK) sebagai bahan utama kenaikan pangkat, imbuhnya.

Dalam pembinaannya, Kamad juga meminta kepada ASN agar melaksanakan SKP sesuai dengan harapan (ekspektasi) dari pimpinan yang dibarengi dengan inovasi, kreasi dan terobosan dalam pembelajaran yang dapat meningkatkan kompetensi peserta didik serta ASN itu sendiri.

“Marilah kita berkarya, berbuat, dan berinovasi didalam bidang kita masing masing agar memberi nilai tambah untuk kemajuan dan peningkatan mutu madrasah kita, “ ajak Kamad. (DI/ WD)  

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kakan Kemenag Kota Padang Hantar Tugas H. Ramli Sebagai Kepala MTsN 2 Kota Padang

Fatmawati, Guru MTsN 2 Kota Padang Dilantik Menjadi Kepala MIN 2 Padang

Lantik Pengurus MPK, Kepala MTsN 2 Kota Padang Harapkan MPK Menjadi Teladan Bagi Siswa